Kamar tidur adalah tempat yang nyaman untuk buah hati Anda beristirahat, belajar dan bermain. Mereka akan menghabiskan banyak waktu, oleh karenanya jangan abaikan hiasan interior yang berisi kombinasi warna dan bentuk yang playful.
Hanya dengan sedikit biaya dan kreatifitas, Anda bisa mengubah kamar tidurnya agar terlihat menyenangkan sekaligus mendidik. Coba terapkan beberapa ide hemat biaya dan mudah dibawah ini untuk membuat mereka betah tinggal di kamar!
- Membuat Galeri Seni Kecil
Hiasan dinding yang berisi frame foto, gambar yang tergantung warna warni adalah cara mudah untuk membuat ruangan si buah hati menjadi menyenangkan. Bisa jadi, Anda juga terinspirasi untuk menciptakan mini Picasso untuk menghias dinding kamarnya?
- Hiasi dengan Motif
Cara termudah untuk menambah keceriaan untuk kamar tidur anak adalah dengan memperkaya motif yang ada di dinding. Gambar diatas adalah contoh make over dengan perpaduan sarung bantal berwarna cerah yang cantik berpadu dengan karpet warna serupa.
- Pajang Koleksi Perabot Antik
Daripada harus membeli set perabot baru dengan model yang senada, Anda bisa memanfaatkan koleksi perabot yang telah dikumpulkan sejak lama. Cara ini tidak hanya menghemat uang Anda, namun contoh yang di atas bisa menjadi cara mudah menghadirkan nuansa colorful dan eklektik sekaligus.
- Buat Hiasan buatan Tangan
Anda tidak harus menjadi master kerajinan tangan sebelum mencoba beberapa proyek handmade untuk menghias kamar tidur anak. Dengan material pilihan dan warna warni yang unik, Anda bisa membuat hiasan unik yang mudah namun terlihat cantik untuk dipajang pada dinding kamar.
- Beri semangat dengan dekorasi pom-pom
Mudah dan murah, hal itu yang membuat hiasan pom banyak dipilih untuk menyemarakkan dekorasi pesta. Terbuat dari tisu, buatlah hiasan pom warna warni dengan beberapa ukuran yang berbeda untuk mempercantik kamar tidur anak Anda.
- Bermain Kreatif dengan Cat
Dibanding harus mengecat dinding dengan satu warna saja, mengapa Anda tidak mencoba kreatif dengan menggunakan tiga atau empat gradasi warna? Gunakan motif garis vertikal atau horizontal untuk menciptakan efek super dramatis. Contoh diatas di adaptasi dari Rebecca Propes untuk menciptakan ruangan terlihat lebih unik.
- Pilih Kertas Decal Berukuran Besar
Tambahkan hiasan grafis untuk diadopsi menjadi wallpaper dinding kamar anak. Di banding memilih stiker untuk dinding, wall decals* menawarkan desain dan ukuran yang bisa disesuaikan sesuai keinginan sehingga imajinasi anak Anda bisa lebih berkembang.
Kertas decal atau sering juga disebut Transfer paper adalah jenis kertas yang berfungsi untuk mentransfer gambar dari komputer ke media yang kita kehendaki.
Sumber: Rumah.com
0 comments Blogger 0 Facebook
Post a Comment